Personil Polres Sinjai Ikuti Pengambilan Data Persepsi Survai ITK-O


LINTASNEWS.ONLINE, SINJAI -- Kepolisian Resor Sinjai menggelar kegiatan Pengambilan Data Persepsi Survey Internal Indeks Tata Kelola Polri Berbasis Online (ITK-O) Polres Sinjai tahun 2020 diruang Aula Parama Satwika Mapolres Sinjai, Jumat (12/6/2020).

Kegiatan dibuka secara resmi oleh Kapolres Sinjai Akbp Iwan Irmawan, dan dihadiri para Kabag, Kasat, Perwira dan Staf Personil Polres Sinjai serta operator dan Internal Polres Sinjai.

Tim Peneliti Lokalnya dari Pusat Statistik Kabupaten Sinjai, Husnul Mubarok, SST dan Silvia Ni'matul Maula, S.Tr.Stat.

Kapolres Sinjai Akbp Iwan Irmawan, dalam sambutannya mengatakan kegiatan ini intinya, mengajak untuk memperbaiki kekurangan kinerja untuk lebih baik lagi kedepan dan meminta agar kerja sama personil Polres Sinjai dalam pengisian kuisioner untuk aktif dan jujur sesuai tupoksi dalam pengisian data yang obyektif.

Peneliti Lokal dari BPS Sinjai menyampaikan bahwa kejujuran dalam mengisi data untuk perbaikan kedepan. BPS Kabupaten Sinjai berterima kasih terhadap kepercayaan Polres Sinjai untuk menjadi Peneliti Lokal di Bidang ITK-O.

Pengisian Indeks Tata Kelola Online (ITK-O) oleh peserta responden sebanyak 51 orang Internal Polres Sinjai yang didampingi Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Sinjai yang mana penelitian ini adalah salah satu alat ukur untuk mengukur kinerja Polri.
أحدث أقدم